AL BAQARAH: 9

AL BAQARAH (SAPI BETINA): 9
Surat ke-2. Jumlah ayatnya 286.

يُخَٰدِعُونَ ٱللَّهَ وَٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ وَمَا يَخْدَعُونَ إِلَّآ أَنفُسَهُمْ وَمَا يَشْعُرُونَ .٩

9. Yukhâdi’ûnallâha wal-lażîna âmanû, wa mâ yakhda’ûna illâ anfusahum wa mâ yasy’urûn(a).

9. Mereka (mengira dapat) menipu Allah s.w.t. dan orang-orang beriman. Dan (sebenarnya) mereka menipu diri mereka sendiri. Dan mereka tidak menyadari (tidak mengerti).

Ayat 8 s/d 16 menerangkan sifat-sifat golongan ketiga dari manusia yaitu golongan munafik. Ayat-ayat sebelumnya menerangkan sifat-sifat dua golongan: golongan orang-orang takwa dan golongan orang-orang kafir. Golongan munafik ini yang paling berbahaya dalam masyarakat. Tidak dapat dipercaya. Lain di mulut asing di hatinya. Musuh dalam selimut. Musang berbulu ayam. Lebih berbahaya dari orang-orang kafir musuh yang nyata. Mereka mengira, sifatnya yang sebalik hitam sebalik putih itu menguntungkan, padahal sifat demikian fatal buat mereka dan buat masyarakat. Orang munafik tidak dipercaya dan mengacau-balaukan masyarakat. Semua seruan dan ajakan ke jalan yang benar tidak mendapat perhatian mereka. Begitu mendalamnya rasa munafik itu dalam hati mereka. Sifatnya suka menjilat dan bohong. Lain perkataan kepada si A, lain pula kepada si B. Dari itu Allah s.w.t. mengutuk mereka. Selalulah mereka terombang-ambing dalam kesesatan. Ibarat berdagang mereka selalu rugi.

TAFSIR RAHMAT
H. Oemar Bakry

KOSAKATA PILIHAN

9. Yukhâdi’ûnallâha: (mereka hendak menipu Allah), yakni sebenarnya mereka itu mendurhakai Allah dan mendustakan-Nya secara diam-diam. Menurut satu pendapat, mereka telah berbuat lancang kepada Allah sampai-sampai mereka menyangka dapat menipu Allah.

AL-QUR’ANKU MASTERPIECE 55 IN 1

Tinggalkan komentar